Friday, June 26, 2020

Butuh Karakter untuk Sebuah Kemenangan

               Kemenangan adalah bagian terpenting dalam setiap pertandingan. Setiap orang sangat menginginkannya.Segala cara dilakukan bahkan tidak perduli jika harus berkorban banyak hal. Bahkan kehidupan normal yang biasa dijalani orang-orang dengan langkah yang datar tidak lagi dipilih oleh orang-orang seperti ini. Tak dapat dipungkiri terkadang hadiah bukan jadi alasan utama untuk mendapatkan sebuah kemenangan tetapi semata-mata untuk memperoleh pengakuan dari orang banyak. Kemenangan selalu menyajikan banyak alasan untuk menjadikannya begitu berharga dalam sebuah pertandingan.
               Kemenangan juga yang pastinya dinanti-nantikan seluruh penggemar sepak bola di tanah air ketika menyaksikan pertandingan Indonesia menjamu Arab Saudi di Gelora Bung Karno. Ekspektasi masyarakat cukup besar dengan pertandingan tersebut disebabkan dengan komposisi pemain yang penuh talenta sudah terkumpul. Tentunya kemenangan menjadi target yang sangat diharapkan. Hal ini ditandai dengan antusiasme masyarakat dalam membeli tiket sebelum pertandingan tersebut dihelat. Sebagian besar masyarakat sangat ingin menyaksikan kemenangan timnas atas tamunya Arab Saudi.
Pemain-pemain berkualitas bukan jaminan mutlak untuk sebuah kemenangan. Kalimat pendukung: Kabar baik muncul ketika melihat starting line up pemain timnas diisi oleh berbagai pemain berkualitas yang menjanjikan. Dari berbagai lini diisi oleh pemain senior yang banjir pengalaman dan pemain muda yang berkualitas. Namun, meracik sebuah tim bukanlah seperti logika matematika dimana 1+1=2 atau bermodalkan banyak pemain berkualitas pasti menghasilkan kemenangan. Kemenangan dapat diperoleh dengan pemain-pemain berkualitas yang sudah memiliki kesolidan bermain sebagai tim.
             Kekalahan pun harus dialami lagi oleh timnas merah-putih dari Arab Saudi. Tim lawan yang sudah solid dan lama bermain bersama menunjukkan karakter mereka. Tertinggal lebih dahulu dari timnas Indonesia oleh gol dari Boaz ternyata tidak melemahkan kepercayaan diri mereka. Terbukti keadaan berbalik menguntungkan tim Arab Saudi, dimana mereka akhirnya memenangkan pertandingan dengan mencetak dua gol balasan ke gawang Indonesia. Hasil ini menunjukkan karakter timnas Indonesia masih belum terbentuk, mungkin dipengaruhi sebagian besar pemain yang bermain baru pertama kali bermain bersama sebagai sebuah tim. Karakter tim Arab Saudi mengalahkan tim Indonesia yang masih samar-samar karakternya.
Kemenangan selalu menjadi target tertinggi dari kedua tim yang bertanding. Namun yang menjadi pemenangnya adalah mereka yang sungguh-sungguh berjuang untuk meraihnya. Perjuangan itu ada untuk membentuk karakter mereka. Karakter begitu sangat penting untuk bertahan dalam kemenangan. Kemenangan yang bertahan lama adalah kemenangan yang diraih dengan karakter yang kuat. Karakter itu menjadi modal penting bagi sebuah tim yang memiliki target yang tinggi akan kemenangan.

               "Kemenangan yang bertahan lama adalah kemenangan yang diraih dengan karakter yang kuat."

Karakter membuat tim tersebut untuk terus berjuang pada pertandingan demi pertandingan. Tidak perduli siapa pun lawannya dan berapa pun peluangnya untuk mengalahkan lawan tersebut. Harapan yang tinggi akan timnas Indonesia untuk menemukan karakternya menjelang pertandingan sisa kualifikasi piala Asia ini. Kekalahan di masa lalu tidak lagi menjadi penting tetapi pertandingan di depan mata yang seharusnya menjadi fokus timnas Indonesia. Timnas ini bukanlah tim yang tidak mungkin memberikan kejutan mengingat silsilah bangsa yang dulunya juga berjuang hingga dapat merebut kemerdekaan walaupun kegagalan demi kegagalan harus dialami sebelumnya. Namun, banyak doa dan dukungan semua pihak khususnya suporter sepak bola sangat membantu timnas tersebut. Pertandingan berikutnya semoga menjadi ajang untuk menunjukkan karakter sepakbola Indonesia sebenarnya. Selamat berjuang Timnas Indonesia.

No comments:

Post a Comment